Adu Hebat Telegram vs Whatsapp 2018 - REVORMER.COM
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer
WPDealer 728x90

Adu Hebat Telegram vs Whatsapp 2018

Assalamu alaikum sahabat,tulisan kali ini membahas tentang aplikasi instant messaging  yaitu Whatsapp dan Telegram.
Saya rasa kalian pasti sudah akrab dengan Whatsapp dibandingkan Telegram yang sampai saat ini belum begitu banyak penggunanya.
 Baca juga artikel : Cara bikin sticker sendiri di whatsapp 

Sebenarnya, selain Whatsapp yang sudah lebih dulu populer ternyata Telegram juga gak kalah loh soal fitur dan kegunaannya.Segala sesuatu di dunia ini pasti tak ada yang sempurna,begitupun diantara Whatsapp dan Telegram,masing-masing punya keunggulan dan kelemahan satu sama lainnya.
Yuuuk cuzzz langsung aja kita pelototin mumpung belum ngantuk.Berikut data dan faktanya :

Kekurangan Telegram :
Sampai saat ini sayangnya belum memiliki  fitur video call
Khusus untuk pengguna Telegram mohon sabar menunggu sembari berdoa biar pengembangnya segera melengkapi fitur tersebut.Kemungkinan karena alasan itulah pihak developer Telegram untuk sementara waktu lebih mengedepankan fitur  instant messaging, pengiriman data,file  atau media lainnya berukuran besar.


Kelebihan Telegram :
1. Gratis alias tidak berbayar dan tak ada iklan ( katanya sih selamanya )

2. Kirim pesan lebih cepat,hal ini dimungkinkan karena Telegram  berbasis cloud.

3. Dalam pengoperasiannya lebih ringan dan ukuran file aplikasinya lebih kecil dibanding Whatsapp



4. Mudah diakses dari berbagai perangkat  semisal ponsel,laptop serta perangkat lainnya secara bersamaan.Proses sinkronisasi lebih mudah dan cepat karena berbasis cloud,disamping itu juga lebih hemat baterai ponsel karena perangkat tidak harus aktif bersamaan dibanding Whatsapp yang harus sinkronisasi via smartphone terlebih dahulu .

5. Kemampuan kirim pesan berupa file  foto,video  atau data lainnya mencapai 1,5 GB ,dibanding Whatsapp yang cuma ukuran maksimum 16 MB.

6.  Kapasitas member Groups Telegram bisa mencapai 200 anggota,tak cuma itu saja Groups bisa  diupgrade jadi Supergroups  berkapasitas hingga 1000 anggota .Jelas lebih besar dibanding Groups pada Whatsapp.

7. Adanya fitur Channel pada Telegram. Broadcasting atau pesan siaran lebih tepat broadcast maksimum  hanya 256 penerima.
dengan  Channel yang dapat menjangkau sasaran penerima tak terbatas. Dibanding Whatsapp   fitur  penyiaran/brodcastingnya terbatas.

8. Punya fitur Stickers yang gratis dan lebih cepat serta bisa buat sticker sendiri loh...

9. Punya fitur Bot . Bot yaitu akun virtual yang dijalankan oleh aplikasi akun itu harus ditanamkan ke aplikasi agar bisa berjalan. Fitur AI ( kecerdasan buatan )
memungkinkan bot bisa membantu kita untuk menerima pesan,bermain game,menghubungkan orang ,atau juga melaporkan keadaan cuaca dan lain-lain.
Jadi kehadiran fitur bot ini benar-benar bermanfaat buat pengguna Telegram

10. Telegram menjanjikan keamanan yang lebih baik dibanding Whatsapp hal ini karena adanya fitur  secret chat/obrolan rahasia.

Kesimpulannya bahwa kehadiran Telegram setidaknya menciptakan kompetisi yang dinamis dengan beberapa keunggulannya membuat pihak pengembang Whatsapp makin meningkatkan fiturnya.Pada akhirnya bisa dinikmati oleh para pengguna.Semoga Bermanfaat !!!